TELUKKUANTAN,metrosumatra.com.
Masyarakat berjejal memadati halaman rumah dinas Ketua DPRD Kuansing saat open house Idul Adha 1445 H, Selasa (18/6/2024). Mereka pun mengikutinya dengan semangat dan penuh nuansa kekeluargaan. Tua muda menyatu. Membaur saling merajut silaturrahmi.
Terlebih lagi, open house ini adalah yang terakhir bagi Ketua DPRD Kuansing Dr Adam SH MH untuk bersilaturrahmi dengan masyarakat. Pasalnya, September mendatang jabatannya sebagai pimpinan DPRD Kuansing periode 2019-2024 akan berakhir.
Karenanya, Adam memohon maaf atas ketidakpuasan masyarakat kepada dirinya selama mengemban amanah sebagai wakil rakyat dalan memperjuangkan aspirasi nasyarakat Kuansing.
“Ini adalah open house terakhir bagi saya sebagai Ketua DPRD Kuansing periode 2019-2024. Biasanya kami gelar pagi. Sekarang sengaja kami gelar pada malam hari. Ini tidak lain adalah untuk mempererat silaturrahmi sesama kita,” katanya.
Dan kami mengakui, tidak seluruhnya aspirasi dan kepentingan masyarakat bisa kami perjuangkan. Masih banyak yang belum. Untuk itu, kami mohon maaf karena keterbatasan kami,” sambung Adam.
Momentum open house, Adam pun menyampaikan permohonan pamitnya kepada masyarakat dalam pengabdiannya sebagai wakil rakyat yang selama ini tidak bisa merealisasikan aspirasi masyarakat secara maksimal.
“Mohon maaf. Karena keterbatasan masih banyak keinginan masyarakat yang tidak terpenuhi. Mudah-mudahan ke depan, bisa bermanfaat lebih baik lagi,” ucapnya.
Apalagi open house adalah momentum merajut silaturrahmi. Ia mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah antusias menghadiri open house terakhir sebagai Ketua DPRD Kuansing.
“Ke depan, silaturrahmi ini harus terus kita jaga dan pelihara,” ajak Adam Sukarmis.
* Adam-Sutoyo Disambut Semangat Menyala
Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua DPRD Kuansing Drs H Darmizar mengingatkan masyarakat agar senantiasa mendukung langkah Dr Adam SH MH yang berkeinginan maju menjadi Bupati Kuansing pada Pilkada serentak 27 November ini.
“Mari sama-sama doakan dan mendukung langkah beliau agar nantinya terpilih menjadi Bupati Kuansing,” ajak Ketua DPC PPP Kuansing itu.
Dihadapan Ketua DPD PKS Kuansing Syafril ST, Ketua DPC PPP Kuansing Darmizar dan anggotanya Siti Asih, Ketua Fraksi PAN DPRD Kuansing Arpison dan Ketua Fraksi PKB DPRD Kuansing Agung Rahmat Hidayat dan anggota Marwadi dan Aldiko Putra, Ketua DPD NasDem H Muslim SSos MSi memperkenalkan pasangan calon yang telah memenuhi syarat untuk maju pada Pilkada Kuansing 2024, yakninya Adam-Sutoyo.
Muslim menyadari, selama ini masyarakat Kuansing ini bertanya-tanya mengenai pasangan Dr Adam SH MH dalam Pilkada mendatang.
“ Dengan ini saya sampaikan bahwa Dr Adam, InsyaAllah, akan berpasangan dengan tokoh Jawa Kuansing yang juga anggota DPRD terpilih untuk ketiga kalinya yaitu H Sutoyo,” ujar Muslim dihadapan ribuan warga yang hadir.
Disaksikan ribuan warga, Muslim menyampaikan, bahwa partainya telah mengeluarkan rekomendasi Calon Bupati dan Wakil Bupati Kuansing, Dr Adam SH MH dan H Sutoyo SH pada 14 Juni lalu. Selanjutnya, DPP NasDem akan mengeluarkan SK pencalonan sebagai syarat mendaftar ke KPU Kuansing. Pasangan calon inipun disambut luar biasa. Masyarakat antusias. Menyambutnya dengan tepuk tangan
“Jadi, dengan demikian. Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kuansing Adam-Sutoyo sah untuk berlayar pada Pilkada Kuansing. Mohon doa dan dukungan kita semua,” kata Muslim disambut tepuk tangan warga yang hadir.
Turut hadir dalam pengenalan pasangan calon (Paslon) Adam-Sutoyo adalah Bupati Kuansing pilihan rakyat hasil Pilkada 2020, Andi Putra SH MH dan anggota DPRD Riau terpilih Jons Ade Nopendra serta para tokoh masyarakat, agama dan pemuda yang hadiri open house tersebut.
Selanjutnya, Muslim pun memperkenalkan Adam-Sutoyo di atas panggung. Pasangan ini, kata Muslim, akan bertarung pada Pilkada Kuansing. Karena itu, Ia berharap, doa dan dukungan dari masyarakat Kuansing agar bisa memperbaiki Kuansing ke depan.
“Insya Allah, Adam-Sutoyo pilihan yang tepat bagi kita untuk Kuansing ke depan,” ucapnya.(H)