News  

Ketua DPRD Buka Turnamen Volly Ball Adam Cup I Perhentian Luas

Kuansing – Metrosumatranews.com.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kuantan Singingi, Dr Adam SH MH hadir untuk membuka turnamen Volly Ball Adam Cup I se Kuansing di Desa Perhentian Luas, Kecamatan Logas Tanah Darat, Senin (26/12/2022) sore.

Turnamen yang diikuti oleh 34 tim putra dan 24 tim putri se Kabupaten Kuansing tersebut, terlihat juga perwakilan dari KONI Kuansing, Tokoh masyarakat Kecamatan Logas Tanah Darat, Drs Martunus dan para penggemar Volly Ball desa Perhentian Luas.

“Alhamduliilah bisa hadir dan bersyukur atas terlaksananya turnamen Volly Ball ini, untuk itu mari bersama kita sukseskan penyelenggaraannya,” kata Adam.

Dikatakan Adam, agar suksesnya turnamen Volly Ball ini agar para peserta dapat menjaga dan menjunjung tinggi sportifitas.

“Sebagai olahragawan, saya harap mari sama-sama kita junjung tinggi sportifitas sebagai mana mestinya,” ucap Adam.

Lebih lanjut, Adam berpesan kepada seluruh atlet dan peserta turnamen agar selalu menjaga kekompakan dan kesehatan.

“Mudah-mudahan dengan turnamen Volly Ball ini, gairah olahraga di tengah masyarakat bisa kembali meningkat,” lanjut Adam

“Dengan harapan tentu saja kesehatan kita semua selalu terjaga dan yang tak kalah penting adalah munculnya atlet yang bisa mewakili daerah pada level yang tinggi, ” kata Adam lebih lanjut.

Terakhir, Adam mengucapkan selamat bertanding, dan lancar dari awal sampai akhir turnamen Volly Ball ini.

“Semoga lancar dari awal sampai akhir, dan semoga kedepannya akan ada Adam Cup II, III dan seterusnya,” pungkas Adam.

Sementara itu, Ketua KONI Kuansing, Andi Cahyadi memberikan apresiasi terhadap kepedulian ketua DPRD akan giat olahraga di Kuansing.

“Kami dari KONI Kuansing sangat mengapresiasi kepedulian Ketua DPRD atas perhatian dan kepeduliannya terhadap giat olahraga, semoga olahraga di Kuansing semakin jaya.(H)

Print Friendly, PDF & Email