News  

Alumni Perencana Kemenag RI Berkunjung ke Kemenag Tanah Datar

Batusangkar,metrosumatranews.com.
Kedatangan rombongan Alumni Perencana Kemenag RI di daerah Kabupaten Tanah Datar Luhak Nan Tuo berlangsung di aula Kemenag Sabtu (12/3).

Kedatangan tersebut disambut oleh Ka Kankemenag Kabupaten Tanah Datar diwakili Kasubbag TU H. Yusmarli didampingi Kasi Bimas Islam H. Alinardius berlangsung cair penuh kekeluargaan.

Dimana rombongan Alumni Perencana yang berjumlah 45 orang itu dipimpin Kepala Biro Ortala Kemenag RI H. Muhammad Luthfi sekaligus selaku Ketua Alumni Perencana dan didampingi Sesepuh Alumni Perencana Kemenag RI Zainal Abidin Syam, Kabid Penmad Kanwil Kemenag Bengkulu dan Dr. Hambali dari UIN Metro Lampung.

Sementara dari Sumatera Barat tampak hadir Ketua Alumni Perencana Zul Fauzi, dan Pengurus Hj. Reflinas, serta Prof. Dr. Syafruddin, MA dari UIN Imam Bonjol Padang.

Sedangkan dari Kabupaten Tanah Datar yang ikut mendampingi rombongan itu Kepala MTsN 1 Tanah Datar Hj. Yulismar, Kepala MTsN 15 Neldahayati, Kepala MIN 1 Fitri Evalius, Sekretaris DWP Kemenag Ny. Rum Yusmarli beserta anggota masing-masing Rina Hastati, Irnawati dan Rina Susanti.

Ka Kankemenag Tanah Datar dalam sambutannya diawali dengan pantun, “ Ke Kantor Kemenag Lewat Malana, Dihari Kerja Jalannya Ramai, Selamat Datang Alumni Perencana, Rajut Selalu Silaturrahmi”.

Dia berharap agar rombongan Alumni Perencana Kemenag RI selalu terjalin silaturrahmi yang baik dengan Alumni Perencana Kemenag Prov. Sumbar khususnya Kabupaten Tanah Datar. Sehingga komunikasi dan informasi kedua belak pihak selalu berjalan dengan lancar.

Sementara Kepala Biro Ortala Kemenag RI H. Muhammad Luthfi menyampaikan, tujuan dari kunjungan ke Provinsi Sumatera Barat selama tiga hari ( 11 sampai 13 Februari 2022) itu ialah dalam rangka kegiatan wisata sekaligus untuk merajut silaturrahmi dengan ASN dan Alumni Perencana Kemenag Prov. Sumbar dan Kabupaten Tanah Datar, sehingga hubungan silaturrahmi tersebut terus terpelihara dengan baik.

Kunjungan rombongan Alumni Perencana Kemenag RI di Kabupaten Tanah Datar diakhiri dengan kunjungan wisata ke Rumah Gadang Istano Basa Pagaruyung. ( Y/STM).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *