Ketua Komisi III DPRD Kuansing Buka Turnamen Bola Voli se Kuansing

Kuansing,metrosumatranews.com.

Ketua komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kuansing, Romi Alfisah Putra membuka Turnamen Bola Voli putra/i se-Kabupaten Kuansing di Desa Kampung Baru Kecamatan Sentajo Raya, Jum’at (28/1/22) petang.

Romi yang membuka acara turnamen bola voli putra/i mengatakan, apresiasi yang tinggi untuk Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kuansing. 

Apresiasi yang tinggi untuk KONI Kuansing, telah memberikan suport terhadap turnamen olahraga yang ada di Kabupaten Kuansing,” ucap Romi.

Ketua KONI  Kuansing, Andi Cahyadi mengatakan sangat mengapresiasi dengan adanya acara turnamen tersebut

“Ya, saya sangat senang melihat geliat olahraga yang ada dimana-mana di Kabupaten Kuansing ini,” kata Andi Cahyadi.

Andi Cahyadi menambahkan, ke depan KONI Kuansing berkomintmen untuk memajukan olahraga di Kabupaten Kuansing.

Selain Romi dan Andi Cahyadi turut mendampingi pula Sekretaris umum KONI Kuansing, Juprison, Wakil ketua I Usfandi, Wakil Ketua III Mike Alfianto, dan Mantan anggota DPRD Kuansing, Elpius serta Jon Ade Nopendra, Kepala Desa Kampung Baru Sentajo Raya, Babinsa dan Babinkamtibmas Kampung Baru Sentajo Raya. (Hari)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *