News  

Ladang Laweh Rambatan Menuju Simpang TPA Piliang Limakaum Bakal Mulus

Tanah Datar,metrosumatranews.com.                                    Masyarakat Ladang Laweh Jorong Rambatan dan Nagari Balimbing Kecamatan Rambatan bakal lancar dan dekat perhubungannya ke Piliang Bukikgombak Kecamatan Limakaum tahun ini hanya 4,2 Km.

Karena biasanya kata Rudie kepada metrosumatranews.com sabtu (12/06/2021), jika kita dari Ladang Laweh atau dari Balimbing menuju Piliang-Bukitgombak harus melewati simpang empat Bukik Songok lanjut ke terminang Piliang baru ke Bukitgombak, apalagi kalau ada permintaan Batu Bata jaraknya lebih 10 Km.

Tahun ini pengaspalan yang dikerjakan oleh PT.PPS jalan sepanjang 2,4 Km dengan anggaran Rp.4,5 milyar sangatlah membantu perpendekan jalur menuju Bukitgombak oleh masyarakat Ladang Laweh dan Balimbing Rambatan, apalagi pengusaha Batu Bata, yang biasanya jalan masuk satu kini sudah dua, otomatis peningkatan perekonomian pengusaha Batubata akan terasa.

Ani pengusaha batubata ketika ditanya metrosumatranews.com pun menjawab berterimakasih kepada pemerintah Kabupaten yang telah mengabulkan pengaspalan jalan, dimana sudah sekian lamanya angan-angan kami bagaimana jalan melalui Tempat Pembuangan sampah (TPA) diaspal.

Kenapa tidak, dari simpang Piliang (Jln Negara red) ke TPA sudah aspal dan di Ladang Laweh Jalan Kabupaten pun sudah aspal sisa ditengah-tengah yang belum, dan tahun ini akan diaspal membuat kami lega dan terimakasih.(STM)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *