Daerah  

Perpisahan Siswa Kelas IX MTsS Muhammadiyah Batubulat Dihadiri Pihak Kemenag Tanah Datar

Lintau,metrosumatra.com.

Pada Selasa (30/04/2024) berlangsung acara perpisahan siswa MTsS Muhammadiyah Batubulat TA.2023-2024 yang meriah

Acara berlangsung di halaman sekolah tersebut dihadiri oleh Pengawas Sekolah Madrasah Kemenag Kabupaten Tanah Datar Dra.Sunarti, Camat Lintau Buo Utara,Wali Nagari Batubulek.

Juga Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Lintau Buo Utara,Pimpinan Cabang Aisyah,Pimpinan Ranting,Ketua Komite Sekolah,Kepala MAN 3 Tanah Datar,Kepala SD se Batubulek,Wali murid serta tokoh masyarakat.

Dalam sambutan Kepala Sekolah Rahmad Akmal,MPd menyampaikan untuk Tahun Ajaran 2023/2024 siswa yang akan menamatkan sekolah berjumlah 63 orang.

Menurut Rahmad Akmal, tiga tahun berada di Sekolah,hari ini kembali kami menyerahkan kepada kedua orang tua.

Rahmad Akmal pun menyampaikan bahwa seiring berjalannya waktu,MTsS Muhammadiyah Batubulat sudah banyak mengukir prestasi dan sejarah mulai dari tingkat Kecamatan sampai ke tingkat Provinsi, hal ini untuk menjadi motivasi bagi sekolah untuk ke depannya.

Sekolah sudah banyak menghasilkan kader-kader terbaik,seperti Khatib Jum’at yang sudah bisa di nikmati oleh masyarakat begitu juga di bidang Sains,bidang keilmuan, diantaranya Sadiq Al Hadit mewakili Tanah Datar dalam Olimpiade IPS Tahun 2022.

Lanjutnya, Nada Juara 1 tingkat Kabupaten Tanah Datar di bidang Matematika bahkan juga salah seorang siswa juga mendapatkan reward Umroh atas prestasi yang diraih.

Disamping itu kepsek juga mengucapkan kepada seluruh komponen masyarakat khususnya Nagari Batubulek yang begitu peduli kepada pembangunan sekolah dengan berkolaborasi dan berkontribusi yang nyata sehingga sekolah setiap tahunnya mengalami perbaikan sehingga indah di pandang mata.

Selain itu dalam arahan yang di sampaikan Pengawas Sekolah Madrasah Kemenag Drs.Sunarti menitik beratkan kepada kedua orang tua wali murid agar memperhatikan dan mengawasi anak-anak dalam melanjutkan pendidikannya.

Kata Sunarti, sebab generasi hari ini adalah generasi yang tidak bisa lepas atau jauh dari sosial media atau internet, dari internet mereka banyak menerima informasi apa saja.

Tugas berat orang tua adalah  mengontrol  anak-anak supaya informasi yang mereka terima itu bermanfaat bagi mereka, mereka hari ini hanya bisa memakai,belum bisa menyaring mana yang terbaik dan mana tidak cocok.

Madrasah hari ini dihadapkan dengan berbagai macam tantangan, kalau dulu Madrasah di katakan Madrasah Hebat dan bermartabat,tapi hari ini bertukar dengan Madrasah maju,bermutu dan mendunia, maju di dunia dan di akhirat tidak dilupakan dan bermutu adalah berkualitas, di akhir sambutannya.

Dalam kegiatan perpisahan ini juga memberikan reward kepada siswa-siswi dalam acara pentas seni kelas VII-IX dan tak kalah menariknya suguhkan dengan penampilan tari-tarian,drama oleh siswa-siswi sekolah Madrasah di bawah binaan dan asuhan ibuk Tri Elita Rami,S.Sn dan kawan-kawan.(EF/STM).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *