News  

Rumah Sukarseh di Kecamatan Pangean Dilalap Sijago merah

Kuansing,metrosumatranews.com.

Telah terjadi sebuah kebakaran yang melahap satu buah rumah penduduk di Kecamatan Pangean pada Selasa, (14/6/2022).

Dari info yang dirangkum kebakaran tersebut terjadi di rumah ibu sukarseh yang beralamat di RT 01 Dusun 03 Desa Sako Kecamatan pangean.

Diduga penyebab kebakaran akibat konsleting listrik, ,dari informasi yang di rangkum tidak satupun barang yang dapat diselamatkan yang tersisa hanya sehelai baju di badan.

Menurut Informasi rumah tersebut awalnya ditinggal pemilik rumah dalam keadaan terkunci karena pemilik rumah pergi ke kebun, kebakaran tersebut terjadi tepatnya sekitar pukul 10:00 Pagi.

Ibu Sukarse beserta anak nya pergi ke kebun tak jauh dari rumah kemudian anaknya mendengar adanya ledakan dari rumah dan segera melihat kerumah dan terlihat api dari arah dalam rumah lalu anaknya memanggil ibu nya ke kebun dan meminta bantuan warga sekitar.

Api makin membesar dan membakar rumah yang sebagian dinding dari papan, kemudian warga menelpon ke Sekretaris Desa (Sekdes) Sako bahwa adanya kebakaran rumah

Sekdes Sako kemudian menghubungi Damkar yang stenbay di Kecamatan Kuantan Hilir

Kerugian Materil yang diderita ibu Sukarse diantaranya 1 unit rumah semi permanen, surat surat berharga perabotan rumah tangga, total kerugian diperkirakan sekitar 100jt.

Api baru bisa dapat dipadamkan pada pukul 11.30 wib (14/6/2022) oleh 1 unit Damkar dari Kuantan Hilir

Pada saat lebaran terjadi Pengamanan pemadaman dilakukan oleh Kapolsek Pangean AKP Sony Jaselman Ritonga,SH diwakili Kanit Rekrim Aipda Andi Candra,SH serta Bhabinkamtibmas Desa Pauh Angit Hulu Bripka Mukhlis dan Bhabinkamtibmas Desa Sako Brigadir Supriono.

Informasi terkahirn dari polres Pangean ibu Sukarse berserta anak nya sekarang sudah di evakuasi ke rumah Keluarga.(h)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *