News  

Fenomena Antrian Pengisian Minyak di SPBU Wilayah Kuansing

Kuansing,metrosumatranews.com.

Senen 4 April 2022 Antrian panjang kendaraan sering terjadi dalam beberapa waktu belakangan ini di beberapa SPBU di Kuantan Singingi.

Sebut Saja di SPBU seperti Sako Pangean, Logas Hilir, dan Sungai Jering, Sitorajo Kari, ini merupakan titik titik SPBU yang sering paling padat dan sering antri dikunjungi warga di kuantan Singingi.

Menurut salah satu sumber warga yang tidak mau disebutkan namanya, beliau mengatakan sangat sulit untuk mendapatkan minyak pada saat sekarang baik itu Solar maupun Pertalite, kalau adapun pasti antrian nya sangat panjang.

Setelah ditelusuri oleh media kesalah satu lokasi yang berada di SPBU Sako Pangean, salah satu penyebab antrian panjang tersebut dikarenakan banyaknya pengisian minyak melalui jerigen jerigen, dimana sumber di hubungi via WhatsApp oleh media Simul (Manager SPBU Pangean) mengatakan,jujur hal ini sangat sulit terkontrol oleh kami dari pihak SPBU sendiri.

Masyarakat kita sama tau lah kan, mempunyai watak yang keras semua. Tapi sekarang sudah dibersihkan, tidak ada lagi jerigen di SPBU, sudah ditertibkan,” Ucap Simul.

Juga dikonfirmasii media kepada Kepala Dinas Koperasi dan Perdagangan Azhar, mengatakan pihaknya akan melayangkan surat kepada SPBU yang bersangkutan. Adapun isi surat tersebut merupakan hal peringatan dan teguran.

Azhar pun menegaskan kepada SPBU tersebut agar memperhatikan para pengisi bahan bakar untuk tidak disalahgunakan.

“Kalau nanti masih ada solar yang di jual ke jerigen jerigen, bahkan ke mobil Industri, mobil CPO, mobil hasil hutan, mobil batu bara, mobil yang lagi diisi sawit, tolong difoto saat mengisi solar ya, akan kita tindak lanjuti,” tutup Azhar.(H)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *